Samau, Gilang Mustarik (2024) PENERAPAN METODE PROJECT-BASED LEARNING BERBASIS MUATAN LOKAL PADA MATA PELAJARAN PPKN KELAS X MADRASAH ALIYAH AL UMM MALANG. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Malang.
PENDAHULUAN.pdf
Download (2MB) | Preview
BAB 1.pdf
Download (208kB) | Preview
BAB 2.pdf
Download (229kB) | Preview
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only
Download (232kB) | Request a copy
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only
Download (512kB) | Request a copy
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only
Download (180kB) | Request a copy
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only
Download (241kB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan metode project-based learning pada mata pelajaran PPKn kelas X di Madrasah Aliyah Al UMM Malang. Metode project-based learning secara sederhana adalah sebuah metode mengajar yang betujuan untuk mengembangkan kreativitas siswa dalam pelajaran serta memudahkan pemahaman materi lewat kerja kelompok, diskusi kelompok, mengerjakan proyek kecil dan kemudian dipresentasikan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, yang mana memanfaatkan data-data yng dihimpun dan dijabarkan secara terperinci. Data diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi di Madrasah Aliyah Al UMM Malang. Terdapat tiga komponen narasumber dalam penelitian ini yaitu: 1) Waka Kurikulum, 2) Waka Kesiswaan, 3) Guru PPKn, dan 4) Siswa kelas X Madrasah Aliyah Al UMM Malang. Analisis data yang digunakan dalam penelitian terdapat empat tahap yaitu pengumpulan data, reduksi data, menyajikan data, dan kemudian penarikan kesimpulan. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu 1) penerapan metode project-based learning dipahami oleh guru tetapi kurang diterapkan dengan baik dalam kelas, 2) kurangnya tenaga pendidik yaitu guru PPKn yang menyebabkan keterbatasan proses belajar-mengajar di kelas X Madrasah Aliyah Al UMM Malang, dan 3) kurangnya kepuasan siswa dalam mata pelajaran PPKn karena tidak ada variasi dalam mengajar. Menyikapi hasil penelitian tersebut, peneliti memberi kesimpulan yakni penerapan metode project-based learning pada mata pelajaran PPKn kelas X Madrasah Aliyah Al UMM Malang masih perlu peningkatan dengan menambah tenaga pendidik dan juga memberi workshop atau pelatihan pada guru untuk mendalami metode pembelajaran yang dapat digunakan khususnya penggunaan metode project-based learning.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Student ID: | 201710090311018 |
Keywords: | metode pembelajaran, project-based learning, mata pelajaran PPKn |
Subjects: | L Education > LA History of education |
Divisions: | Faculty of Teacher Training and Education > Department of Pancasila and Civics Education (87205) |
Depositing User: | 201710090311018 gilangsamau |
Date Deposited: | 09 Nov 2024 02:34 |
Last Modified: | 09 Nov 2024 03:46 |
URI: | https://eprints.umm.ac.id/id/eprint/12402 |