PENGEMBANGAN MINUMAN PROBIOTIK APEL MANALAGI (Malus sylvestris) BEBERAPA DAERAH YANG DIFERMENTASI SECARA SPONTAN

Anggita, Diah Yasmin (2024) PENGEMBANGAN MINUMAN PROBIOTIK APEL MANALAGI (Malus sylvestris) BEBERAPA DAERAH YANG DIFERMENTASI SECARA SPONTAN. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Malang.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Minuman probiotik merupakan produk yang diperkaya dengan bakteri asam laktat (BAL) yang bermanfaat bagi kesehatan saluran pencernaan. Apel Manalagi dipilih sebagai bahan baku karena kaya nutrisi dan berpotensi sebagai alternatif terjangkau untuk produksi minuman probiotik. Apel Manalagi merupakan varietas apel yang banyak ditemukan di berbagai daerah di Indonesia, terutama di Kota Batu, Kabupaten Malang (Kecamatan Poncokusumo), dan Kabupaten Pasuruan (Kecamatan Nongkojajar). Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis pengaruh perbedaan apel manalagi dari Batu, Malang dan Pasuruan terhadap karakteristik minuman
probiotik apel. Penelitian ini dirancang dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok
(RAK) faktorial yang terdiri dari dua faktor dengan pengulangan sebanyak tiga kali pada
setiap perlakukan. Faktor pertama yaitu tempat apel manalagi dibudidayakan dengan
daerah Perkebunan yang berada di Batu (A1), Poncokusumo (A2), dan Nongkojajar (A3)
dan faktor kedua yang merupakan lama waktu fermentasi, yaitu 3 hari (T1), 6 hari (T2), 9
hari (T3), 12 hari (T4), dan 15 hari (T5). Hasil penelitian ini menunjukkan waktu
fermentasi memiliki pengaruh signifikan terhadap pH, total asam tertitrasi, jumlah bakteri
asam laktat, total gula, total padatan terlarut, serta aktivitas antioksidan. Perlakuan terbaik
minuman probiotik apel ini terdapat pada sampel A3T5 yaitu Apel Nongkojajar dengan
waktu fermentasi 15 hari.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Student ID: 202010220311113
Keywords: Minuman Probiotik, Apel Manalagi, Fermentasi
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Faculty of Agriculture and Animal Science > Department of Food Technology (41203)
Depositing User: 202010220311113 diahyasmina
Date Deposited: 09 Jul 2024 08:07
Last Modified: 09 Jul 2024 08:07
URI: https://eprints.umm.ac.id/id/eprint/7961

Actions (login required)

View Item
View Item