Tingkat Produksi Biji, Kualitas Crude Jatropha Oil dan Biodiesel Jatropha curcas sebagai Sumber Biofuels

Maftuchah, Maftuchah and Reswari, Helvi Ardana and Soegiharto, Achmad Fauzan Hery and Kurniawati, Dini and Aisyah, Iis Siti and Septia, Erfan Dani and Zainudin, Agus (2020) Tingkat Produksi Biji, Kualitas Crude Jatropha Oil dan Biodiesel Jatropha curcas sebagai Sumber Biofuels. Jurnal Ilmiah Inovasi, 20 (3). pp. 45-52. ISSN 2548-4281

[thumbnail of Maftuchah Reswari Soegiharto Kurniawati Aisyah Septia Zainudin-Produksi crude jatropha oil free fatty acid biodiesel.pdf]
Preview
Text
Maftuchah Reswari Soegiharto Kurniawati Aisyah Septia Zainudin-Produksi crude jatropha oil free fatty acid biodiesel.pdf

Download (256kB) | Preview
[thumbnail of Similarity-Maftuchah Reswari Soegiharto Kurniawati Aisyah Septia Zainudin-Produksi crude jatropha oil free fatty acid biodiesel.pdf]
Preview
Text
Similarity-Maftuchah Reswari Soegiharto Kurniawati Aisyah Septia Zainudin-Produksi crude jatropha oil free fatty acid biodiesel.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Jarak pagar (Jatropha curcas L.) merupakan salah satu komoditi perkebunan tropis yang memiliki potensi sebagai pengganti bahan bakar minyak. Biji jarak pagar mengandung kadar minyak cukup tinggi dan sangat potensial sebagai bahan baku biodiesel. Kegiatan penelitian ini bertujuan mendapatkan informasi tentang tingkat produksi biji, kualitas crude jatropha oil dan biodiesel J.curcas Linn. sebagai sumber biofuels. Penelitian dilaksanakan di Desa Kedung Pengaron Pasuruan dan Laboratorium Teknologi Minyak Nabati Universitas Muhammadiayh Malang. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok empat ulangan. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa genotip J.curcas berpengaruh secara signifikan terhadap rerata jumlah buah per tanaman, jumlah biji per tanaman, berat kering biji per tanaman dan kadar minyak biji. Jumlah buah per tanaman dan berat kering biji per tanaman yang dihasilkan genotip JCUMM (JCUMM-5, JCUMM-6, JCUMM-7, JCUMM-18) lebih tinggi daripada kontrol IP3A dan IP3P. Jumlah biji per tanaman berkisar 91,3 (IP3P) hingga 236,6 (JCUMM-5). Berat kering 100 biji dari berbagai genotip J.curcas berkisar antara 64,1 g (JCUMM-6) hingga 69,7 g (JCUMM-5) sedangkan kadar minyak biji berkisar antara 39,5% (JCUMM-6) hingga 57,7% (JCUMM-7). Hasil uji esterifikasi menunjukkan hasil Free Fatty Acid dari crude jatropha oil berkisar antara 0,2% (JCUMM-18) hingga 1,97% (IP3A). Seluruh genotip memiliki kadar FFA kurang dari 2% sehingga masih layak dipergunakan sebagai bahan biodiesel. Nilai bilangan asam yang diperoleh antara 2,9 mg-KOH/g (JCUMM-6) hingga 6,40 mg-KOH/g (IP3A). Sedangkan bilangan Iodine diperoleh hasil antara 94,5 g I2/100g (JCUMM-5) hingga 102,4 g I2/100g (JCUMM-6)

Item Type: Article
Keywords: Produksi, crude jatropha oil, free fatty acid, biodiesel, bilangan asam
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Mechanical Engineering (21201)
Depositing User: maulana Maulana Chairudin
Date Deposited: 24 Jan 2024 01:51
Last Modified: 24 Jan 2024 01:51
URI: https://eprints.umm.ac.id/id/eprint/2945

Actions (login required)

View Item
View Item