Suplementasi Astaxanthin, Spirulina, dan Wortel (Daucus carota L) Pada Pakan Terhadap Kecerahan Warna Merah Ikan Koi (Cyprinus carpio)

Nasrulloh, Muhamad Luthfi (2025) Suplementasi Astaxanthin, Spirulina, dan Wortel (Daucus carota L) Pada Pakan Terhadap Kecerahan Warna Merah Ikan Koi (Cyprinus carpio). Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Malang.

[thumbnail of SKRIPSI.pdf] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Ikan Koi (Cyprinus carpio) merupakan salah satu ikan hias yang saat ini banyak diminati. Untuk menungkatkan warna ikan koi dapat dilakukan dengan pemberian suplementasi karotenoid. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektivitas pengaruh pemberian astaxanthin, spirulina, dan wortel terhadap peningkatan kecerahan warna merah pada ikan koi serta untuk mengetahui pengaruh suplementasi karoten dengan ketiga bahan tersebut terhadap pertumbuhan dan survival rate ikan koi. Metode yang digunakan adalah metode eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dimana perlakuan P0 (Control), P1 (Astaxanthin 1%), P2 (Spirulina 1%), dan P3 (Wortel 1%) dengan 3 kali ulangan. Variable yang diamati berupa peningkatan warna merah, pertumbuhan, Survival Rate (SR), kualitas air meliputi suhu dan pH, dan ketahanan warna ikan. Dapat diketahui hasil peningkatan kecerahan warna merah tebaik diperoleh pada perlakuan astaxanthin dengan nilai 5,33. Suplementasi karotenoid tidak mempengaruhi pertumbuhan ikan, dimana ikan mengalami pertumbuhan pada setiap perlakuan. Tingkat kelangsungan hidup ikan yaitu 100%. Suhu selama penelitian masih dalam kisaran normal dan untuk pH menunjukkan hasil yang tinggi yaitu berkisar 8-9. Pada uji ketahanan warna ikan tidak ada yang mengalami penurunan warna selama 10 hari pemeliharaan. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa perlakuan dengan penambahan astaxanthin 1% merupakan hasil terbaik dalam meningkatkan warna merah ikan koi karena mengandung karotenoid yang tinggi dibanding perlakuan lainnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Student ID: 202010650311001
Keywords: Astaxanthin, Ekstrak Wortel, Peningkatan warna, Spirulina, Suplementasi Karotenoid
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Faculty of Agriculture and Animal Science > Department of Aquaculture (54250)
Depositing User: 202010650311001 202010650311001
Date Deposited: 24 Jan 2025 02:15
Last Modified: 26 Jan 2025 13:07
URI: https://eprints.umm.ac.id/id/eprint/14185

Actions (login required)

View Item
View Item