Expressive Writing Therapy Untuk Menurunkan Tingkat Anxiety Pada Remaja Korban Bullying

Pusparini, Salsabila Ayu Fida (2024) Expressive Writing Therapy Untuk Menurunkan Tingkat Anxiety Pada Remaja Korban Bullying. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Malang.

[thumbnail of TESIS.pdf] Text
TESIS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Bullying ialah salah satu perilaku yang mengandalkan kekuatan verbal, fisik, dan sosial yang dapat menyakiti kondisi fisik dan mental korban. Apabila bullying terjadi secara terus menerus, maka dapat mengakibatkan remaja memiliki harga diri yang rendah hingga mengalami kecemasan terhadap hal – hal tertentu. Tujuan penelitian ini yakni untuk menjelaskan efektivitas terapi menulis ekspresif untuk menurunkan tingkat kecemasan. Jenis penelitian ini menggunakan quasi – experiment dengan metode pretest – posttest control group design. Subjek yang tergabung dalam penelitian ini sebanyak 10 orang yang memenuhi kriteria penelitian. Subjek terbagi menjadi dua kelompok yakni, eksperimen dan kontrol. Penelitian ini menggunakan Hamilton Anxiety Rating Scale sebagai instrumen pengumpulan data. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji Wilcoxon, uji Delta, dan uji Mann – Whitney. Berdasarkan hasil analisis data, diketahui bahwa kelompok eksperimen mendapatkan skor mean sebelum diberikan perlakuan sejumlah 27,94 dan skor mean sesudah diberikan perlakuan sejumlah 17,48. Selain itu, berdasarkan uji Mann – Whitney penurunan yang dialami pada kelompok eksperimen dapat dikatakan signifikan dengan nilai Sig (2 – tailed) yakni 0,016<0,05. Maka dari itu, dapat disimpulkan bahwa Expressive Writing Therapy dapat menurunkan tingkat kecemasan secara efektif pada remaja korban bullying.

Item Type: Thesis (Masters)
Student ID: 202210500211016
Keywords: Bullying, anxiety, expressive writing therapy, kecemasan, remaja
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Directorate of Postgraduate Programs > Master of Psychology Professional (73103)
Depositing User: 202210500211016 202210500211016
Date Deposited: 25 Nov 2024 06:37
Last Modified: 25 Nov 2024 06:37
URI: https://eprints.umm.ac.id/id/eprint/12727

Actions (login required)

View Item
View Item