Muhammad Syahrul Hibban Izzulhaq, Muhammad Syahrul (2024) PENGARUH GRATITUDE TERHADAP RESILIENSI PADA SISWA PASCA GEMPA BUMI BAWEAN GRESIK. Undergraduate thesis, Universitas Muhammadiyah Malang.
SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only
Download (3MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari gratitude terhadap resiliensi pada siswa pasca gempa bumi Bawean Gresik. Urgensi dari penelitian ini adalah terjadinya gempa bumi di Bawean berdampak pada sektor pendidikan yang tentunya sangat perlu diperhatikan karena prosesnya tidak boleh berhenti, sehingga perlu diketahui dampak psikologis pada anak usia sekolah yang mengalami gempa secara langsung. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah 200 siswa Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas. Teknik pengambilan sampel menggunakan convenience sampling atau accidental sampling, yaitu mengambil responden sebagai sampel berdasarkan kebetulan. Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yakni skala gratitude dan skala resiliensi, yang diukur dengan menggunakan skala Connor Davidson Resilience Scale (CD-RISC 25). Teknik analisa data yang digunakan adalah uji hipotesis dengan menggunakan teknik regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh dari gratitude terhadap resiliensi dengan nilai signifikansi sebesar 0,001 (p < 0,005) dan nilai regresi linier sederhana 0,245. Dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi tingkat gratitude yang dimiliki individu maka akan semakin tinggi resiliensi pada individu. Berlaku sebaliknya, individu yang memiliki gratitude yang rendah maka individu tersebut memiliki resiliensi yang rendah pula.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Student ID: | 201910230311117 |
Keywords: | Gratitude, Resiliensi, Gempa Bumi, Remaja |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology (73201) |
Depositing User: | 201910230311117 hibbanizzulhaq |
Date Deposited: | 08 Nov 2024 07:34 |
Last Modified: | 08 Nov 2024 07:34 |
URI: | https://eprints.umm.ac.id/id/eprint/12339 |