Khoir, Sifa'ul (2024) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR INTERAKTIF IPAS BERBASIS DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS IV SD. Masters thesis, Universitas Muhammadiyah Malang.
Khoir-Interactive Teaching Materials, Discovery Learning, IPAS, Critical Thinking.pdf
Download (5MB) | Preview
Abstract
Keberhasilan mencapai hasil belajar bergantung pada pemilihan media atau sumber belajar seperti bahan ajar yang sesuai untuk meningkatkan kreativitas, berpikir kritis dan partisipasi aktif peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar interaktitf berbasis discovery learning pada materi IPAS untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa kelas IV SD. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model four-D. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket, wawancara, lembar observasi, kueisioner dan tes. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 3 Kemantren yang berjumlah 23 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan bahan ajar interaktif IPAS berbasis discovery learning menggunakan metode penelitian Research and Developmet (R&D) dengan model 4D yang meliputi tahap define, design, develop, dan dessimination. Hasil validasi ahli bahan ajar memperoleh nilai 96% dan ahli materi 95% yang dikategorikan sangat layak. Hasil uji coba bahan ajar interaktif IPAS di kelas IV SD Negeri 3 Kemantren menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan berpikir kritis siswa, dengan skor observasi keseluruhan 86% dan peningkatan nilai rata-rata tes asesmen dari 60,58 menjadi 78,95. Respon siswa dan guru sangat positif, menyatakan bahwa bahan ajar ini menarik, relevan, mudah dipahami, dan efektif dalam mencapai tujuan pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Keywords: | Bahan Ajar Interaktif, Discovery Learning, IPAS, Berpikir Kritis |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Directorate of Postgraduate Programs > Master of Pedagogy (86110) |
Depositing User: | 202220660211009 sifaulkhoir |
Date Deposited: | 12 Sep 2024 04:07 |
Last Modified: | 12 Sep 2024 04:17 |
URI: | https://eprints.umm.ac.id/id/eprint/10858 |