AYUB SIREGAR, GINANJAR (2010) PERANCANGAN ALAT DESTILASI BIOETANOL SKALA USAHA KECIL MENENGAH (UKM). Other thesis, University of Muhammadiyah Malang.
|
Text
PERANCANGAN_ALAT_DESTILASI_BIOETANOL_SKALA_USAHA_KECIL_MENENGAH.pdf Download (53kB) | Preview |
Abstract
Energi merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan manusia untuk berbagai kebutuhan. Seperti memasak, bahan bakar kendaraan, industri dan lain sebagainya. Sementara ini energi mayoritas dipenuhi oleh minyak bumi yang didapat dari hasil tambang, yaitu yang terjadi dari proses fosil di dalam perut bumi dan kini keberadaannya semakin lama semakin berkurang, maka tersedianya bahan bakar alternatif sangatlah diperlukan terutama bahan bakar yang ramah lingkungan dan efisien. Salah satu solusi dan jalan keluarnya yaitu Bioetanol. Akan tetapi untuk menghasikan bioetanol diperlukan alat destilasi. Alat destilasi yang ada saat ini kebanyakan hanya dimiliki oleh orang-orang yang punya banyak uang. Banyak diantara kita yang punya dana minim tetapi ingin mempunyai usaha sendiri dalam bidang bioetanol dengan skala usaha kecil menengah (UKM). Oleh karena itu akan dilakukan perancangan alat destilasi yang terjangkau biaya pembuatannya. Alat ini akan dibuat dari drum-drum bekas yang masih bagus kondisinya. Cara kerjanya adalah, uap panas alcohol dan air yang naik akan menyentuh reflux coil. Karena reflux coil lebih dingin (akibat aliran air) dari pada uap alcohol-air, maka uap akan terkondensasi atau menjadi cair lagi dan jatuh ke packing. Dalam perjalanan jatuhnya cairan tersebut di dalam kolom akan bertemu dengan uap panas dari bawah yang naik sehingga cairan menjadi panas kembali dan alcohol menguap dengan kandungan yang lebih kaya karena alcohol bertitik didih lebih rendah dari pada air, sementara itu air akan terus turun sampai mendapatkan panas yang cukup untuk menguap lagi. Proses ini terjadi berulang ulang didalam kolom sampai akhirnya sebagian uap berhasil lolos menuju kondensor. Uap yang lolos ini sudah berkadar alcohol tinggi karena sudah beberapakali mengalami proses naik-turun atau destilasi berulang kali didalam kolom. The energy is important thing for our life, for example cooking, fuel, industry, etc. While the energy is petroleum as the result of digging that was a process of fossil in deep of earth and today it was decrease, hence the providing of fuel is very important especially the good environment fuel and efficient. One of solution and the best way is bioetanol . But it is important for us have a distillation tool to get it. Majority of distillation owner was rich people. Many of people wants to make the business of bioetanol but they do not have enough money to open medium small business (UKM). Therefore, it is important to stake the cheap distillation tool. This tool was made from trace drum, the work system of this tools, the alcohol heat steam and water go up will touch the reflux coil. Because the reflux coil is colder (because of water flowing) than water alcohol steam, hence the water steam will be condensed or liquefy and fall down to packing. When the fluid fall down to the column it will meet with heat steam from below up to so the fluid will be heat and the alcohol steamed with rich component because the boiling point of alcohol is lower than water, while the water will fall again until it can steam again. This process will be continue in column until the part of steam pass way to condenser. This steam has high alcohol content because it has up and down in many times or many distillation in column.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Mechanical Engineering (21201) |
Depositing User: | Rayi Tegar Pamungkas |
Date Deposited: | 02 Apr 2012 02:44 |
Last Modified: | 02 Apr 2012 02:44 |
URI : | http://eprints.umm.ac.id/id/eprint/1510 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |